Pada tulisan kali ini penulis hendak memaparkan sejarah konsep ideology sebagai studi kritis bagi pembaca untuk melihat bahwa ideology merupakan salah satu tema yang menarik untuk di perbincangkan. Pertimbangan ini lahir dengan asumsi sekiranya dalam sebuah diskursus atau wacana pastinya tidak terlepas dari struktur ideology yang ada, hal inilah yang mendorong penulis tertarik untuk membahasnya. Ideologi sebagai istilah, pertama kali muncul dipermukaan kancah khazanah pemikiran diperkenalkan oleh Antoine Destutt de Tracy pada abad ke 18, walaupun akar maknanya dapat di tarik jauh kebelakang pada Bacon, Machiavelli bahkan hingga Plato. Para pemikir sosial lebih melihat asal usul istilah dan kajian ideology bermula dari konsep idola bacon. Hanya saja de Tracy-lah yang berhasil menggagas ideology dengan cara yang sistematis dan tegas. De Tracy memberikan pengertian ideology sebagai pengkajian akan ide-ide atau ilmu pengetahuan akan ide. Dari pengertian ini de tr...